Pangdam Pimpin Taklimat Akhir
Semarang
(21/6) Danrem Kolonel Kav Prantara Santosa, S.Sos., M.Si., M.Tr (Han) mengikuti
taklimat akhir di ruang Bina Yudha Makodam IV/Diponegoro. Kegiatan tersebut
dipimpin langsung Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Jaswandi.
Tim Wasrik Itjenad melaksanakan pengawasan dan
pemeriksaan tugasnya di Staf maupun satuan jajaran Kodam IV/Diponegoro yang
diakhiri dengan penyampaian taklimat akhir. Hasil kegiatan Tim Wasrik Itjenad
ini diharapkan memberikan masukan yang bermanfaat, khususnya dalam memberikan
umpan balik guna menyempurnakan pelaksanaan Program Kerja dan Pengelolaan
Anggaran Satuan jajaran Kodam IV/Diponegoro ke depan.
Diharapkan berbagai temuan yang
disampaikan oleh Tim Wasrik Itjenad berikut rekomendasinya agar dapat diterima
dengan baik dan yang lebih penting lagi adalah segera ditindaklanjuti
serta disesuaikan dengan ketentuan yang berlaku, sehingga tuntutan
akuntabilitas publik dan adanya tertib administrasi di lingkungan satuan jajaran
Kodam IV/Diponegoro dapat terwujud, sehingga pencapaian penilaian Wajar Tanpa
Pengecualian (WTP) dapat segera terwujud. Kita semua yakin bahwa seluruh staf
umum telah melaksanakan tugasnya secara maksimal berdasarkan prosedur dan mekanisme
yang telah di tentukan.
Tidak ada lagi alasan bagi semua unsur
pimpinan di satuan jajaran Kodam IV/Diponegoro untuk berdalih tidak siap dan
tidak mengerti tentang prosedur kerja dan mekanisme administrasi penyelenggara
anggaran, karena telah mendapat masukan dan bimbingan dari Tim Itjenad.
Hadir dalam
kegiatan tersebut, Kasdam IV/Dip, Ketua Tim wasrik Itjenad beserta
anggota tim, Para Danrem, Para Staf Ahli Pangdam, Para Asisten dan
Dan/Ka Balakdam, LO AL dan LO AU.(Penrem073/Makutarama)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar