Bantu
Dan Atasi Kesulitan Rakyat Sekitar
Salatiga (3/8), Komandan Korem 073/Makutarama
Kolonel Kav Bueng Wardadi, S.I.P, M.H menjadi Irup dalam Upacara Minggu pertama
bulan Agustus 2015. Kegiatan tersebut berlangsung di halaman Makorem.
Danrem dalam amanatnya
yang menyatakan,” Pertama, jadikan hikmah Idul Fitri 1436 H untuk meningkatkan
keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan moral, etika
dan kepribadian dalam mengemban tugas sebagai prajurit dan PNS TNI. Kedua,
hidupkan semangat kemerdekaan dengan mengamalkan secara nyata nilai dari setiap
butir delapan wajib TNI dan Sapta Marga dalam kehidupan sehari-hari sebagai
prajurit rakyat, prajurit pejuang, prajurit nasional maupun prajurit
profesional.
Ketiga, wujudkan soliditas
dan solidaritas nasional dengan berupaya menjaga dan meningkatkan soliditas,
baik soliditas internal di lingkungan prajurit maupun di lingkungan eksternal
dengan segenap komponen bangsa. Keempat, bantu dan atasi kesulitan masyarakat
sekitar serta bangun kesadaran atas hak dan kewajiban sebagai warga negara,
karena pemenuhan hak dan kewajiban adalah ciri bangsa yang merdeka.
Kelima, waspadai upaya dari pihak-pihak yang ingin memecah
belah negara kita melalui agama, karena Negara kita adalah Negara majemuk yang
terdiri dari berbagai suku bangsa, agama, dan budaya. Keenam, sebagai pengaman
dan pilarnya persatuan dan kesatuan bangsa, kita tidak boleh terprovokasi tapi
harus menjadi pendingin dan menetralisir setiap kejadian serta mencegah jangan
sampai terjadi pengrusakan fasilitas umum dan sejenisnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar