Jumat, 29 September 2017

Korem salatiga laksanakan latihan renang militer



Salatiga. Teritorial bukanlah halangan untuk melaksanakan latihan fisik, salah satunya adalah Renang Militer (Renmil). Renang Militer ini bukanlah sekedar renang biasa, melainkan berenang menggunakan pakaian militer lengkap dengan senjata dan helm.

Itulah yang dilaksanakan Korem 073/Makutarama dalam rangka mengisi kegiatan minggu militer bulan september 2017 melaksanakan renang militer di kolam renang Muncul kabupaten Semarang.

Renang militer ini wajib dan harus dikuasai oleh seluruh prajurit Korem 073/Mkt, yang dilaksanakan setiap minggu keempat setiap bulannya oleh para prajurit korem makutarama guna menunjang pelaksanaan tugas pokok sebagai prajurit. 

Dengan latihan yang rutin, bertahap, bertingkat dan berlanjut diharapkan prajurit Korem 073/Mkt siap untuk menghadapi tugas yang akan datang dari komando atas.

Kajasrem Lettu Inf Carso menyampaikan, Latihan ini kami laksanakan untuk memelihara dan mengukur kemampuan para prajurit Korem 073/Mkt guna mendukung tugas pokok sebagai prajurit. 

Diakhir latihan koordinator materi memberikan evaluasi, dimana hal ini bertujuan untuk melihat hasil dari latihan yang telah dilaksanakan. Dengan adanya latihan ini diharapkan kemampuan prajurit Korem 073/Mkt selalu terjaga dan meningkat. (Penrem 073/Makutarama)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar