Pati
korem073mkt.tni-ad.mil.id
– Komandan Korem 073/Makutarama Kolonel Inf Purnomosidi, S.I.P., M.A.P., M.Han.
mendampingi Panglima Kodam IV /Diponegoro Mayjend TNI Deddy Suryadi, S.I.P.,
M.Si. dalam rangka upacara penutupan TNI
Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-119 dan Sengkuyung Tahap I di
wilayah Kabupaten Pati. Rabu (20/3/2024).
Program TMMD yang dilaksanakan selama lebih dari delapan
dekade ini merupakan salah satu Program Bakti TNI untuk membantu pemerintah
daerah dalam percepatan program pembangunan sarana prasarana dan infrastruktur
bagi masyarakat yang tinggal di pedesaan dan di daerah terpencil yang tentu
saja TNI, dalam hal ini Kodam IV/Diponegoro, tidak dapat bergerak sendiri tanpa
dukungan semua pihak.
Dalam sambutannya Pangdam IV/Dip menyampaikan beberapa
perhatian sebagai berikut :
Pertama. Pelihara terus semangat kebersamaan dan kemanunggalan
antara TNI dan rakyat, jangan mudah terhasut dan terprovokasi oleh berita
negatif yang dapat memecah belah persatuan bangsa.
Kedua. Pelihara terus semangat gotong royong sebagai warisan budaya
bangsa.
Ketiga. Jaga dan pelihara hasil program TMMD agar manfaatnya dapat
dinikmati oleh warga masyarakat dalam kurun waktu yang cukup panjang.
Keempat. Kepada para Dansatgas TMMD, segera lakukan evaluasi secara
menyeluruh terhadap pelaksanaan TMMD untuk dijadikan bahan perbaikan pada
program TMMD mendatang.
Kelima. Kepada
para prajurit yang tergabung dalam Satgas TMMD, segera kembali ke satuan
masing-masing dan perhatikan faktor keamanan selama dalam perjalanan.
Sasaran TMMD selain perbaikan infrastruktur seperti
pengecoran jalan, pembuatan gorong-gorong, pembuatan talud, pembangunan
jembatan, Pos Kamling, dan Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) ada juga sasaran
non infrastruktur / non fisik yaitu seperti ketahanan pangan, pertanian terpadu
atau pertanian terintegrasi seluas min 200 Ha, Urban Farming, rehab rumah dan
MCK, TNI AD Manunggal Air, percepatan penurunan stunting, Posyandu, Posbindu,
PTM (Penyakit Tidak Menular), penanaman pohon, pembersihan sungai, pembersihan
pasar, rehab tempat ibadah dan pembangunan gudang penyimpanan hasil pertanian.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut para Danrem, Asisten,
Kabalak, dan Komandan Satuan jajaran Kodam IV/Dip, para Bupati beserta
Forkopimda Kabupaten Pati, pejabat TNI-Polri, Anggota OPD, dan Pejabat
Dinas/Instansi terkait serta para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda,
Organisasi Kemasyarakatan dan para pelajar. (Penrem073Mkt)